http://infohealthcares.blogspot.com/ - Air Susu Ibu atau disebut ASI adalah susu yang diproduksi oleh manusia ( wanita ) yang diproduksi secara alami setelah kelahiran bayi. ASI adalah makanan terbaik untuk bayi yang belum bisa mencerna jenis makanan apapun. Oleh karena Meningkatkan ASI sangat sangat penting bagi bayi terutama pada masa awal kelahiran dimana ibu memproduksi susu yang disebut Kolostrum. Kolostrum atau pre-milk adalah cairan berwarna bening kekuningan yang sangat penting bagi bayi dimana kolostrum banyak mengandung gizi dan imunitas yang baik untuk bayi.
Air Susu Ibu memiliki banyak manfaat untuk bayi untuk tumbuh kembangnya. Oleh karena itu sangat disarankan agar ibu memberikan ASI eksklusif untuk bayinya selama 6 bulan hingga 2 tahun. Kandungan Nutrisi yang terkandung pada ASI tidak dimiliki oleh susu-susu formula yang ada dipasaran, hal ini yang menjadikan ASI sebagai makanan terbaik untuk sang bayi. Namun sayang tidak semua ibu dapat memenuhi atau memproduksi ASI yang cukup untuk bayinya, hal ini banyak disebabkan oleh banyak faktor. Makanan adalah salah satu faktor penting dalam meningkatkan ASI yang berkualitas untuk bayi.
Daftar Makanan Peningkat ASI
Berikut ini daftar makanan yang dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas ASI.- Daun Katuk, daun katuk dan sayuran hijau lainnya seperti bayam, sawi mengandung vitamin A, C, B1, zat besi, kalium, protein, fosfor, sterol, alkaloid dan asam seskuiterna yang dipercaya dapat membantu meningkatkan air susu ibu.
- Bawang putih, bawang putih sejak lama dipercaya dapat meningkatkan ASi hal ini diperkuat dengan penelitian dalam journal of Pediatric Research yang menunjukkan bahwa bawang putih bisa meningkatkan produksi ASI.
- Labu Siam, labu siam mengandung vitamin B6, C, K, asam folat, kalium, magnesium, zinc, mangan juga mampu mencukupi kebutuhan asam folat ibu yang sedang menyusui.
- Pare, pare merupakan makanan yang paling populer untuk meningkatkan ASI. Sebagai sumber vitamin dan mineral, yang membantu meningkatkan laktasi wanita.
- Kacang Hijau, kacang hijau mengandung Vitamin B1, protein, fosfor, tiamin, mangan, kalium, magnesium, asam folat yang dapat mencukupi kebutuhan protein dan energi.
- Edamame atau Kedelai Jepang, mengandung vitamin C, K, zat besi, magnesium, riboflavin, protein, mangan, kalium, fosfor.
- Pepaya, buah pepaya mengandung vitamin A, C, kalium, asam folat, untuk menjaga asupan kalium bagi ibu menyusui agar tidak mudah lelah.
- Kacang Almond, kacang-kacangan terutama almond kaya akan protein, vitamin dan mineral serta dapat meningkatkan lakstasi.
- Air, konsumsi air putih yang banyak sangat dianjurkan agar ibu tidak dehidrasi/kekurangan cairan karena memproduksi ASI
0 komentar:
Posting Komentar